Cakap Pusat Bantuan

Cakap Teacher Academy adalah platform digital komprehensif yang menyediakan solusi untuk pemberdayaan tenaga pengajar/guru di seluruh wilayah, melalui pelatihan bersertifikat, pengembangan diri dan pekerjaan di ekosistem Cakap untuk meningkatkan kehidupan masyarakat. Cakap memberikan kesempatan kerja untuk menjadi seorang guru profesional dengan mensponsori program beasiswa pelatihan mengajar bagi mereka yang bersemangat dalam mengajar atau ingin mengembangkan keterampilan dan pengalaman mengajar online mereka

Artikel Terkait

  1. Pengarahan dari Pelatih Profesional
    Cakap Teacher Academy menyediakan pelatih profesional dan praktisi bersertifikat penuh dengan pengalaman mengajar hingga 20 tahun baik dari Indonesia maupun luar negeri
  2. Material Kurikulum
    Materi kurikulum di Cakap Teacher Academy dibuat khusus berdasarkan tren terbaru dalam industri pengajaran online
  3. Peluang kerja
    Lulusan Cakap Teacher Academy memiliki kesempatan untuk mendapatkan penghasilan sampingan sebagai tenaga pengajar online di Cakap
  4. Sertifikasi
    Lulusan Cakap Teacher Academy yang memenuhi kualifikasi minimum akan mendapatkan sertifikat yang setara dengan modul TEFL (Teaching English as a Foreign Language)
     

Artikel Terkait

  • Daftarkan dirimu di https://bit.ly/teacher-academy
  • Pastikan kamu mengisi profil dan kualifikasi dengan lengkap dan benar
  • Ikuti tes online yang telah disediakan hingga tuntas
  • Kamu akan menerima pemberitahuan penerimaan Cakap Teacher Academy melalui email terdaftar apabila lulus Test Kemampuan Bahasa Inggris
  • Mengerjakan Asesmen Pengetahuan Mengajar untuk mengetahui seberapa jauh pengetahuan pedagogi peserta
  • Selesaikan pelatihan yang diberikan [

Artikel Terkait

  • Program ini terbuka bagi umum, profesional, lulusan S1 atau mahasiswa tingkat akhir dan harus memiliki kartu identitas yang valid 
  • Memiliki ketertarikan untuk mengajar bahasa 
  • Memiliki kemampuan bahasa Inggris dengan level B2 atau setara
  • Mampu menyediakan waktu setidaknya 40 jam (untuk tutorial, self-study and webinar). 
  • Memiliki laptop/desktop computer dengan kriteria :
    CPU: Intel Core i3 6th gen ke atas / i5 to i7 4th gen ke atas / AMD A Series A8 7500 ke atas / AMD Ryzen
    2. Memori: Kapasitas RAM setidaknya 4GB (direkomendasikan 8GB) dengan ruang hard disk yang tersedia minimum 100GB 
  • Memiliki headset dengan extended microphone 
  • Webcam HD, eksternal ataupun bawaan dengan resolusi minimal 720p 
  • Koneksi kabel atau nirkabel 5 Mbps 
  • Ruangan yang tenang dan tidak kacau dengan penerangan yang baik dan latar belakang putih polos

Artikel Terkait

Program Teacher Academy merupakan program berbayar senilai 2,5 juta, namun Cakap menyediakan beasiswa berupa voucher 70% off bagi early bird registration atau bagi mereka yang lolos seleksi. Sehingga mereka cukup dengan hanya membayar Rp. 750,000,- atau sebesar 30% dari total biaya program.


Syarat untuk mendapatkan beasiswa diantaranya sudah menyelesaikan semua tahap pelatihan pada program Teacher Academy dan lolos pada tahap final screening dengan pihak Cakap.

Artikel Terkait

Untuk saat ini Cakap Teacher Academy menyediakan pelatihan untuk menjadi guru bahasa Inggris namun kedepannya Cakap akan terus berkembang ke area lainnya. 

Artikel Terkait

Pengalaman dan sertifikat yang kamu dapatkan dari pelatihan Teacher Academy bisa menjadi bekal kamu untuk mengajar. Bahkan jika kualifikasimu cocok, memungkinkan kamu untuk direkrut menjadi mitra Cakap sebagai Cakap Teacher.

Artikel Terkait